Home » , , » Bupati Banyuwangi Berikan Pengarahan

Bupati Banyuwangi Berikan Pengarahan

Written By Kantor Berita AWDI Pers on Rabu, 26 Maret 2014 | 15.16

Bupati Banyuwangi Berikan Pengarahan Kepada Forpimka Plus, Kepala Desa, Perangkat Desa, Babinsa dan Babinkamtibmas se Kecamatan Pesanggaran


Banyuwangi Awdionline.Com- Setelah menghadiri Upacara Melasti Umat Hindu se Kabupaten Banyuwangi di Pura Segara Tawang Alun Pulau Merah Desa Sumberagung Kecamatan Pesanggaran pada Hari Minggu, 23 Maret 2014 Bupati Banyuwangi H. Abdullah Azwar Anas, M.Si secara mendadak memberikan briefing / pengarahan kepada Forpimka Plus, Kepala Desa, Perangkat Desa, Babinsa dan Babinkamtibmas se Kecamatan Pesanggaran di Pendopo Kecamatan Pesanggaran. Kabupaten Banyuwangi (24/3).
Dalam acara tersebut Camat Pesanggaran Drs. Didik Joko Suhono, M.Si menyampaikan ucapan selamat datang kepada Bupati Banyuwangi dan Rombongan serta melaporkan sekilas tentang potensi wilayah dan potensi - potensi unggulan wilayah serta beberapa permasalahan yang ada di Wilayah Kecamatan Pesanggaran.
Bupati Banyuwangi H.Abdullah Azwar Anas memberikan arahan, pencerahan dan pemahaman terkait dengan kondisi riil yang ada di Wilayah Kecamatan Pesanggaran antara lain potensi ekonomi dan potensi wisata termasuk percepatan program - program daerah seperti sedekah oksigen, sedekah ilmu, one stop service, penanggulangan HIV, pemberantasan tributa melalui Program Gempita Perpus dan lain - lain serta untuk selalu menjaga kebersihan, keindahan dan keamanan serta memberantas penjualan dan peredaran miras (minuman keras) khususnya di lokasi wisata, karena Bupati Banyuwangi memang memberikan perhatian khusus dan lebih kepada Wilayah Kecamatan Pesanggaran.
Acara terakhir ditutup dengan tanya jawab / dialog seputaran permasalahan di Wilayah Kecamatan Pesanggaran. Acara dialog tersebut berjalan aman lancar dan sukses (amien/Din).
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Edited By : Abib Visual
Copyright © 2013. Awdi Online - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger