Home » » JOKOWI MENCOBLOS DI TPS 27

JOKOWI MENCOBLOS DI TPS 27

Written By Kantor Berita AWDI Pers on Kamis, 10 April 2014 | 09.45

JOKOWI MENCOBLOS DI TPS 27


Awdi Online, Jakarta – Calon Presiden Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan yang juga Gubernur DKI Jakarta  Joko Widodo (Jokowi) mencoblos  di  tempat pemungutan suara (TPS) 27 Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat (9/4/14)

Jokowi yang mendapat nomor urut 116 datang di TPS 27 sekitar pukul 08.10 WIB, Rabu. Dia datang berjalan kaki dari rumah dinasnya sebagai Gubernur Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta bersama istrinya Iriana, yang mendapat nomor urut 117.

Tampak hadir Wakil Presiden RI 1993-1998 Tri Soetrisno, dan istri serta Ibu Umar Wirahadikusumah. Saat berjalan menuju TPS, Jokowi sempat berpapasan dengan Try Soetrisno dan bersalaman.     "Selamat ya Pak, semoga semuanya lancar," kata Try Soetrisno saat menyalami Jokowi. Dalam kesempatan itu, Try Soetrisno menyebut Jokowi sebagai "lurah".  Jokowi pun menjawab, "Saya yang mestinya mengawal Bapak."

Saat selesai mencoblos jokowi berkata “Harapan saya warga negara Indonesia menggunakan hak pilihnya. Jangan ada yang golput”.sambil berlalu menuju rumah dinas yang tidak jauh dari TPS.

TPS 27 bernuansa Merah-Putih  menjadi saksi dimana calon Presiden dari PDI-P tersebut baru pertama kali memilih di TPS tersebut yang ada di Taman Surapati yang mana di lokai tersebut ada 3 TPS (TPS 25, TPS 26 dan TPS 27). Ketua Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) TPS 27 Prisila mengatakan "Kami memang tidak melakukan tema khusus di TPS 27 karena standarnya ya memang begini,"

Sementara itu untuk pengamanan, 6 satpol PP dan 3 personel dari Polsek di terjunkan di lokasi. Jumlah Daftar Pemilih Tetap di TPS 27 berjumlah 430 orang terdiri dari 208 laki-laki dan 222 perempuan. Bagi 200 pemilih pertama yang datang, panitia menyediakan sarapan bubur ayam dan minuman ringan. TPS 27 ini berada di Taman Suropati, Menteng. Di Taman ini, terdapat tiga TPS. TPS 27 merupakan TPS yang terbesar dengan ukuran sekira 10x6 meter.TPS ini menampung 10 RT di kawasan RW 5, Kelurahan Menteng, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat.
Sebelum menuju kediaman Megawati Sukarno Putri (Ketua Umum PDI Perjuangan), Jokowi sempat konprensi Pers di kediamannya namun tidak banyak berkata "Saya yakin akan menang. Lihat saja nanti perolehannya nanti sore," katanya sambil berlalu.
(Faisal 6444)
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Edited By : Abib Visual
Copyright © 2013. Awdi Online - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger