Home » » Karna mengeringnya air di sungai cisadane PDAM kesulitan memasok air ke pelanggannya

Karna mengeringnya air di sungai cisadane PDAM kesulitan memasok air ke pelanggannya

Written By Kantor Berita AWDI Pers on Sabtu, 15 Agustus 2015 | 22.32

Karna mengeringnya air di sungai cisadane PDAM kesulitan memasok air ke pelanggannya

Tangerang Kota - awdionline.com-Debit kapasitas air sungai Cisadane menyusut drastis. Hal tersebut diakibatkan karena jebolnya, salah satu pintu air, dari bendung pintu air 10 yang berlokasi di kawasan Ps. Baru, Karawaci, Kota Tangerang, Banten. Pada senin lalu.

Pasokan air bersih dari PDAM Tirta Benteng kepada warga Tangerang pun, terancam terhenti. Karena tidak adanya pasokan air baku dari sungai Cisadane. Karena tampak terlihatnya endapan lumpur di sisi sungai, sehingga menghalangi aliran air ke dalam aliran intek PDAM Tirta Benteng Tangerang.

Sejumlah pekerja berusaha membersihkan lumpur dan membuat aliran buatan untuk menjadi jalur masuknya air sungai Cisadane, yang menjadi bahan baku produksi air bersih.

Sementara, petugas Balai Besar Sungai Cisadane Cidurian Kementrian Pekerjaan Umum (PU), kesulitan mengangkat pintu yang jebol, dengan menggunakan mesin katrol, karena posisi pintu yang telah miring. Sehingga terlebih dahulu dilakukan perbaikan rel disisi pintu air.

Akibatnya PDAM Tirta Benteng Tangerang, berhenti produksi mengolah air bersih, karena ketiadaan pasokan air baku, serta pasokan air bersih kepada ribuan pelanggan rumah tangga, industri, serta bandara Soekarno Hatta terancam terputus.

Erick Rikmantara selaku Kabag. Teknis PDAM Tirta Benteng mengatakan. "Beberapa hari kedepan akan mengalami gangguan salah satunya kita sudah mencoba dengan truk tangki kami upayakan dari sumber lain, dari instalasi swasta yang masih beroperasi, kalau disini sudah tidak bisa operasi, mungkin persediaan air juga sudah tidak ada," ungkapnya.

Sejumlah langkah telah di upayakan Pemerintah Kota Tangerang dan PDAM Tirta Benteng, untuk memasok air baku, yakni menggunakan pompa penyedot air untuk memasok air ke aliran intek serta mengambil air baku dari aliran sungai lain dengan menggunakan mobil tangki.

(HRA/M. Zakaria/Eulis)
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Edited By : Abib Visual
Copyright © 2013. Awdi Online - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger