Wartawan, Tenaga Pengajar Dan Pelayan Publik Melakukan VAKSIN Di Puskesmas Kutabumi Tangerang
Tangerang, Awdionline.com - Sejumlah Wartawan berbagai media cetak dan elektronik online yang tergabung dalam Forum Jurnalis Pasarkemis (FORJUMIS) dan para tenaga pengajar wilayah Kecamatan Pasarkemis melakukan penyuntikan Vaksin Sinovac di Puskesmas Kutabumi, Kecamtan Pasarkemis Kabupaten Tangerang (03/02/21).
dr. Astrid Anastasia Ketua Gugus Covid-19 Puskesmas Kutabumi melakukan Vaksin Tahap 2, yang sebelumnya melakukan pemberian Vaksin kepada Wartawan, Pelayanan Publik dan Tenaga pengajar. “Hari ini Penyuntikan Vaksin Covid-19 di Puskemas Kutabumi untuk 50 Orang, yang hadir 46 orang yang ditunda dua orang dari Wartawan karena tensi darah tinggi”, ujarnya.
Lebih lanjut dr. Astrid menjelaskan, “untuk pemberian Vaksin kepada pelayanan publik, baru tahap pertama, untuk penyuntikan tahap kedua dilakukan setelah pemberian vaksin pertama di puskesmas Kutabumi”.
Sementara Ketua Forjumis, Hamonangan Simanjuntak, S.H. terkait pemberian vaksin kepada team pendidik dan wartawan pada gelombang kedua ini mengatakan, “hari ini merupakan program Pemerintah yang harus ditindaklanjuti dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19. Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada team medis Puskesmas yang duduk bersama sebagai Gugus Tugas Covid-19 ini, yang menjalankan tugasnya dengan baik”, paparnya.
(Alexander Salembun/alex)
Posting Komentar