Acara Maulid Nabi Di Mushola Riyadul Janah Sukses
Written By Kantor Berita AWDI Pers on Kamis, 30 Januari 2014 | 09.58
Lebak, Awdionline.com - Maulid Nabi dirayakan pada banyak Negara dengan penduduk mayoritas muslim di Dunia. Penduduk mayoritas muslim juga selalu menjadikan Maulid Nabi sebagai ritual perayaan hari besar Islam. pasalnya, mengingat hal ini dipandang sebagai ekspresi dari rasa keimanan dan keberagamaan bagi para penganutnya. Seperti tepatnya di Mushola Riyadul Janah Desa.Mekar Jaya Kec.Cileles Kab.Lebak-Banten (Rabu 29/01) melaksanakan Maulid Nabi dengan sukses.
Selaku panitia Maulid Nabi H.Suhandi menyampaikan bahwa acara tersebut dihadiri sekitar 700 orang termasuk mantan kepala desa Mekar Jaya juga tamu undangan dari Kec.cileles yang dihadiri langsung oleh Camat Kec.Cileles Tedì Kurniadi.S.ip, M.si. "alhamdullillah acara pelaksanaan Maulid Nabi ini semua pihak mendukung dan berjalan dengan tertib"Jelasnya.
H.Suhandi juga menambahkan ucapan terima kasihnya kepada Camat Kec.Cileles yang mana berkenan hadir di acara Maulid Nabi ini dan juga kepada masyarakat yang sudah menyumbangkan harta juga tenaga demi terlaksananya acara Maulid Nabi ini sampai selesai dan berjalan dengan sukses.Tandasnya.(HD)
Label:
Daerah
Posting Komentar