Home » » PTPN XII - Polres Banyuwangi Kerjasama Pengamanan Aset

PTPN XII - Polres Banyuwangi Kerjasama Pengamanan Aset

Written By Kantor Berita AWDI Pers on Rabu, 02 Maret 2016 | 23.38

PTPN XII - Polres Banyuwangi Kerjasama Pengamanan Aset

BANYUWANGI, AWDI Online.com - PTPN XII diam-diam membangun kerjasama pengamanan dengan Polres Banyuwangi. Kerjasama itu dipertegas dengan pertemuan antara para manager PTPN XII yang beroperasi di wilayah Banyuwangi dengan jajaran Polres Banyuwangi, Kamis (25/2/2016).
Menurut Kepala Bagian Hukum PTPN XII Surfiyanto, kerjasama ini berlangsung selama satu tahun. Tiap tahun pola kerjasama itu akan diperpanjang dan dievaluasi. Pertemuan Kamis pagi ini dalam rangka menyatukan visi mengenai kerjasama itu dengan aparat kepolisian.
“Kesepakatan dibuat bersama Kapolda Jatim Irjen Anton Setiadji dengan Direktur PTPN X,XI dan XII yang akan membantu pengamanan aset PTPN. Pola pengamanan sesuai kebutuhan masing-masing perkebunan,” jelasnya didampingi Kasubaghumas Polres Banyuwangi AKP Subandi.
Di Banyuwangi kurang lebih terdapat 31 ribu hektar lahan PTPN XII. Ribuan lahan itu membutuhkan pengamanan agar terhindar dari penyerobotan serta pendudukan lahan oleh pihak-pihak lain yang ingin menguasai.
“Dua poin itu menjadi salah satu target yang harus dijalankan. Tapi masih banyak model pengamanan lain yang telah disepakati,” sambung Surfiyanto.
Sebelum kerjasama pengamanan diteken, tidak ada anggota polisi yang membantu pengamanan perkebunan di PTPN XII. Pasca MoU masing-masing perkebunan akan mendapat bantuan pengamanan dari aparat kepolisian.
“Itu yang akan ditingkatkan. Jumlahnya berapa personil tergantung kebutuhan masing-masing perkebunan. Tugas aparat adalah membantu mengamankan aset perkebunan milik pemerintah,” tambahnya.
Pertemuan di Ruang Rupatama Mapolres Banyuwangi itu dipimpin Wakapolres Kompol I Made Dhanu Ardana didampingi Kabagops Kompol Sujarwo. Diharapkan setelah pertemuan ini terjadi komunikasi yang aktif antara pengelola perkebunan di PTPN XII dengan aparat Kepolisian, serta TNI. (HUMAS POLRES / Djoni)
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Edited By : Abib Visual
Copyright © 2013. Awdi Online - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger